Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model matematik masalah penjadualan personil pada perusahaan penyedia layanan jasa keamanan. Pada masalah ini, setiap shift akan diisi oleh seorang personil dan jika banyaknya shift… Click to show full abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model matematik masalah penjadualan personil pada perusahaan penyedia layanan jasa keamanan. Pada masalah ini, setiap shift akan diisi oleh seorang personil dan jika banyaknya shift dialokasikan dengan maksimum, maka personil yang tersedia kurang dari banyaknya shift per hari untuk semua lokasi. Selain itu, setiap personil dibolehkan days off dalam horison perencanaan. Masalah diformulasi dalam model pemrograman integer binari dan diselesaikan dengan menggunakan pendekatan dua-step . Step pertama bertujuan untuk memaksimumkan kinerja melalui maksimisasi alokasi shift, sedangkan pada step kedua bertujuan untuk meminimumkan biaya dengan mempertimbangkan kendala alokasi shift dan batasan pada personil. Studi kasus dilakukan pada perusahaan penyedia layanan jasa keamanan skala kecil di mana terdapat prioritas terhadap beberapa lokasi. Hasil menunjukkan bahwa terdapat kesesuaian dengan tujuan yang diharapkan dan kendala yang dihadapi.
               
Click one of the above tabs to view related content.